Informasi Perusahaan

PT Binasawit Makmur (BSM), entitas anak PT Sampoerna Agro, Tbk. memfokuskan diri pada penelitian, produksi benih, penyediaan jasa layanan agronomi dan analisis laboratorium. Sejak 1994, BSM telah menjadi pusat penelitian dan pengembangan berbasis agro ekonomi yang luas. Entitas anak PT Sampoerna Agro, Tbk. ini melalui Divisi Research & Development (R&D) bertanggung jawab terhadap berbagai aktivitas yang bertujuan untuk mempertahankan dan mengembangkan solusi dan inovasi terkait permasalahan agronomi, seperti hama dan penyakit tanaman, kondisi iklim mikro lahan, dan pemuliaan (breeding).

Hingga saat ini, Perusahaan memproduksi 6 varietas benih sawit unggulan dengan nama DxP Sriwijaya 1-6, dan tambahan 6 jenis benih sawit premium dengan nama DxP Sriwijaya Semiklon. Benih unggulan ini ditanam pada lahan milik PT Sampoerna Agro Tbk, sendiri dan didistribusikan kepada pelanggan, baik di Indonesia maupun diekspor ke luar negeri. Selain itu, Perusahaan juga menyediakan jasa layanan agronomi dan jasa analisis laboratorium yang dapat diakses baik oleh pengguna benih sawit unggul DxP Sriwijaya maupun oleh pelanggan lain yang memerlukan jasa tersebut.

Perusahaan dilengkapi dengan fasilitas pendukung berupa pusat riset (research center) di Surya Adi, Kabupaten Ogan Komering Ilir, fasilitas Seed Processing Unit (SPU) dan Laboratorium Terintegrasi (Integrated laboratory) di Palembang. Fasilitas-fasilitas tersebut mendukung kegiatan penelitian, penyediaan benih unggul dan penyediaan jasa. Untuk menjamin kualitas produk agar tetap terjaga dan ramah lingkungan, serta memberikan kepuasan kepada semua pelanggan, BSM memiliki sistem manajemen internal yang memungkinkan organisasi untuk terus berkembang dan melakukan perbaikan secara berkelanjutan sejak 2005. Sertifikasi sistem manajemen tersebut meliputi sistem manajemen mutu (ISO 9001) Sistem Manajemen Lingkungan (ISO 14001), Sistem Manajemen Keselamatan & Kesehatan Kerja (ISO 45001) dan Kompetensi Laboratorium Pengujian (ISO/IEC 17025). Selain itu, sertifikasi minyak sawit lestari juga dilakukan oleh BSM sejak 2013, seperti Roundtable on Sustainable Palm Oil (RSPO), Indonesia Sustainable Palm Oil (ISPO), dan International Sustainability & Carbon Certification (ISCC).