PROGRAM
Keberlanjutan

Penerapan konsep pembangunan berkelanjutan (sustainable development) di PT Binasawit Makmur (BSM) telah dilakukan sejak lama dan hingga saat ini terus dijalankan dengan senantiasa melakukan perbaikan yang berkesinambungan. Sebagai salah satu anak perusahaan, BSM juga menerapkan kebijakan keberlanjutan (sustainability policy) yang sejalan dengan kebijakan keberlanjutan group perusahaan PT Sampoerna Agro, Tbk. Perusahaan berkomitmen untuk mengedepankan prinsip keberlanjutan dalam memproduksi minyak sawit lestari dan produk serta jasa lainnya di setiap kegiatan operasional Perusahaan.

Komitmen tersebut dapat dilihat pada link berikut dan dipublikasikan juga di Laporan Tahunan Pemegang Saham (Annual Report) PT Sampoerna Agro, Tbk. Kebijakan tersebut wajib dipahami dan dilaksanakan secara konsisten oleh seluruh karyawan dan mitra kerja (stakeholder) yang bekerja untuk dan atas nama BSM sesuai bidang tugas.

 

Akreditasi/Sertifikasi PT Binasawit Makmur Masa Sertifikasi
ISO 9001 (Sistem Manajemen Mutu/SMM)  2005 - sekarang
ISO 14001 (Sistem Manajemen Lingkungan/SML)  2007 - sekarang
ISO 45001 (Sistem Manajemen Keselamatan& Kesehatan Kerja)  2010 - sekarang
International Sustainability & Carbon Certification (ISCC)  2013 - sekarang
Indonesia Sustainable Palm Oil (ISPO)  2014 - sekarang
Roundtable on Sustainable Palm Oil (RSPO)  2016 - sekarang
SNI ISO/IEC 17025:2017 (Kompetensi Laboratorium Pengujian)  2021

 

PROGRAM

  • Pengelolaan & Pemantauan Areal Kawasan Bernilai Konservasi Tinggi (KBKT)
  • Identifikasi dan Pengelolaan Sumber Air
  • Pengelolaan Kebun dengan Praktik Terbaik
  • Teknik Tanpa Bakar dalam Pembukaan Lahan dan Penanaman Kembali
  • Manajemen Komunitas dan Keterlibatan Peran Masyarakat dalam Kelancaran Operasional Usaha
  • Pengendalian Hama Terpadu
  • Pengendalian Limbah
  • Kesejahteraan dan Perlindungan Keselamatan dan Kesehatan Karyawan
  • Manajemen Emisi Gas Rumah Kaca (GRK) dan Area yang Memiliki Cadangan Karbon Tinggi
  • Sertifikasi Sistem Manajemen dan Sertifikasi Berkelanjutan